Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label PENIPUAN

Google Luncurkan Fitur Deteksi Penipuan dan Malware Secara Real-time

Google Luncurkan Fitur Deteksi Penipuan dan Malware Secara Real-time Tampilan deteksi penipuan di Android (foto: dok. Google) Google  memperkenalkan dua fitur baru yang dirancang untuk memperkuat keamanan perangkat. Dua fitur ini adalah Deteksi Penipuan di Ponsel dan Deteksi Ancaman Langsung di Google Play Protect. Tim produk Google menjelaskan bahwa fitur keamanan ini sejalan denga misi perusahaan, yaitu menjadikan teknologi sebagai alat yang aman bag seluruh penggunanya. Oleh karena itu, Google selalu membangun fitur yang melindungi dan mengutamakan privasi penggunanya. "Keamanan pengguna merupakan inti dari semua yang kami lakukan di Google," kata perusahaan tersebut melalui situs resminya. "Kami terus mengembangkan dan memperluas fitur perlindungan yang membantu menjaga Anda tetap aman." Deteksi Penipuan merupakan fitur berbasis Kecerdasan Buatan (AI) yang dikembangkan untuk mengidentifikasi dan menghentikan penipuan apa pun sebelum merugikan penggun...

7 MACAM PENIPUAN YANG PALING SERING DILAKUKAN DI INTERNET

7 MACAM PENIPUAN YANG PALING SERING DILAKUKAN DI INTERNET Huff… Ternyata banyaknya penipuan di dunia maya ( internet ) tidak kalah banyak dibandingkan dengan dunia nyata. Cuman penipuan di internet para penipunya melek teknologi. Maraknya bisnis online, dimana internet sebagai medianya melahirkan para penipu baru yang juga menggunakan internet sebagai media. Terangkum 7 macam penipuan yang paling sering dilakukan di internet, dan mungkin anda juga pernah menjadi ataupun hampir menjadi korban mereka. Korban bukanlah orang yang bodoh, melainkan orang normal yang menginginkan lebih. 1. Phising Phising adalah tindakan mencuri data diri / biodata anda, mulai dari nama lengkap, tanggal lahir, nama ibu kandung, alamat anda hingga nomor KTP anda. Tujuan dari phising ini adalah untuk mengakses rekening bank anda, ataupun untuk menyampaikan pesan yang bersifat fitnah menggunakan jati diri korban. Phising biasanya selalu berdampingan dengan SPAM, dengan arti SPAM...

Begini Bentuk Modus Penipuan Yang Di Jalankan Cyber Crime

Begini Bentuk Modus Penipuan Yang Di Jalankan Cyber Crime Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Rikwanto, mengenakan pin "Aman, Ada Kami" di seragamnya pada hari Pilkada DKI Jakarta Putaran ke-2, 19 April 2017. Tempo/Rezki Alvionitasari - Kejahatan siber yang dijalankan oleh puluhan warga Cina di Indonesia, menyasar sesama warga negara Cina. “Modusnya menipu dan memeras,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Polisi Rikwanto di Jakarta Sabtu, 29 Juli 2017. Petugas gabungan Polri mengamankan 27 warga Cina yang diduga menjadi sindikat kejahatan siber internasional di Jalan Sekolah Duta, Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Sabtu , 29 Juli 2017. Rikwanto mengatakan petugas gabungan Polri itu terdiri dari Direktorat Siber Badan Reserse Kriminal (Bareskrim), Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya dan Polres Kota Depok pimpinan Ajun Komisar...